Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2024

Tinjauan Dekat: Eksplorasi Keunikan dan Tantangan Sekolah Pedesaan

Gambar
Sebagian masyarakat mungkin masih memiliki stigma bahwa sekolah yang berlokasi di pedesaan identik dengan kekurangan, terutama dari segi mutu dan sarana prasarana. Namun tidak semua stigma ini benar. Pada faktanya banyak sekolah yang berada di pedesaan memiliki layanan pendidikan yang baik dengan sumber daya yang ada dan memiliki sarana prasarana yang memadai serta suasana lingkungan sekolah yang mendukung pembelajaran. Misalnya di SMP Negeri 2 Lengkong yang berlokasi di Jalan mawar No. 3 Desa Sumbersono Kecamatan Lengkong Kabupaten Nganjuk atau berjarak sekitar 5 km ke arah Utara dari pusat kota kecamatan Lengkong. Sekolah ini mampu menjawab stigma masyarakat mengenai kurangnya sarana prasarana, karena di SMP Negeri 2 Lengkong ketersediaan sarana prasarana cukup memadai. Baca juga : Jalan sehat SMP Negeri 2 Lengkong  Beberapa diantaranya misalnya gedung sekolah, perpustakaan, ruang TIK lengkap dengan perangkatnya, tempat ibadah ( mushola ), kamar kecil siswa maupun guru, halaman s...

Tingkatkan Kesehatan Anda dengan Jalan Sehat Sebelum Libur Akhir Semester Genap

Gambar
Menjelang libur akhir semester genap tahun ini keluarga besar SMP Negeri 2 Lengkong mengadakan kegiatan jalan sehat yang diikuti seluruh warga sekolah. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jumat pagi 21 Juni 2024. Seperti diketahui bahwasanya setelah libur hari raya idul Adha 1445 H bagi warga sekolah akan memasuki libur akhir semester genap atau libur kenaikan kelas. Tentu kegiatan jalan sehat merupakan salah satu cara untuk menjaga kesehatan fisik dan mental menjelang libur panjang. Baca juga: Mengenal lebih dekat SMPN 2 Lengkong   Selain itu diharapkan dengan kegiatan jalan sehat ini bisa meningkatkan solidaritas para siswa dan siswi, mempererat silaturahmi dengan masyarakat sekitar dan menikmati pemandangan alam sekitar lingkungan sekolah. Tidak hanya itu saja kegiatan ini juga diharapkan membantu menjaga kesehatan tubuh bagi Guru dan siswa, dan meningkatkan kesadaran pentingnya berolahraga. Jalan sehat banyak disukai oleh masyarakat, tidak terkecuali warga sekolah. Ini karena s...

Tumbuhkan Semangat dan Kebersamaan Melalui Perayaan Hari Raya Idul Adha 1445 H

Gambar
Di bulan Dzulhijjah tahun ini ( 1445 H/2024 ) keluarga besar SMP Negeri 2 Kecamatan Lengkong Kabupaten Nganjuk melaksanakan rangakaian kegiatan keagamaan untuk merayakan hari raya idul Adha 1445 H. Hari raya idul Adha yang merupakan salah satu hari besar umat Islam selalu semarak karena identik dengan tiga ibadah yang hanya dikerjakan pada bulan Dzulhijjah. Tiga ibadah tersebut adalah sholat idul Adha ( berjamaah), kurban dan ibadah haji. Tampak kegiatan di SMP Negeri 2 Lengkong dimulai sejak tanggal 16 Juni atau bertepatan dengan tanggal 9 Dzulhijjah. Pada hari Minggu tanggal 16 Juni 2024 dilaksanakan pawai obor dan takbir keliling. Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa kelas VII dan Kelas VIII. Secara umum kegiatan ini bertujuan untuk mengumandangkan takbir sebagai bentuk pengagungan kepada Allah Swt dan sebagai ungkapan kegembiraan atas datangnya hari raya idul Adha. Kegiatan takbir keliling ini dimulai setelah jamaah shalat magrib dan dengan rute disekitar lingkungan sekolah yait...

Signifikansi Kelulusan bagi Siswa Kelas IX SMPN 2 Lengkong Nganjuk

Gambar
Kelulusan menjadi hal penting tidak hanya bagi siswa namun juga bagi sekolah dan keluarga. Kelulusan menjadi tonggak penting dalam perjalanan pendidikan siswa serta mempertimbangkan implikasinya untuk masa depan pendidikan mereka. Seperti halnya para siswa dan siswi SMP Negeri 2 Lengkong Nganjuk kelas IX yang secara resmi telah dinyatakan lulus oleh sekolah tahun ini ( Tahun ajaran 2023/ 2024 ). Biasanya para siswa yang dinyatakan lulus ini memiliki perasaan bercampur antara kegembiraan, bangga dan lega. Pada tahun ini SMP Negeri 2 Lengkong menyatakan kelulusan 100% bagi siswa siswi kelas IX. Hal ini berdasarkan hasil rapat pleno dewan Guru yang dipimpin oleh Kepala sekolah Ibu Tutut Nurnaningsih, S.Pd., M.Si pada tanggal 10 Juni 2024. Hasil rapat tersebut kemudian ditindaklanjuti dengan memberikan informasi atau pengumuman kepada para siswa kelas IX. Tahun ini SMP Negeri 2 Lengkong meluluskan siswa sebanyak 99 siswa. Berikutnya untuk menandai dan menunjukkan bahwa siswa telah menyeles...